rss
twitter
    Find out what I'm doing, Follow Me :)

LOS LAMBUANG - NASI KAPAU

Los Lambuang

Inilah penampakan Los lambuang yang termasyur itu, berlokasi di Pasa Lereng - Bukittinggi. Dinamakan Los lambuang karena lokasi ini menjadi tempat ini tempat untuk memuaskan perut. Di Los lambuang ini terdapat 25 pedagang nasi kapau. Penasaran dengan yang namanya nasi kapau?

Nasi Kapau adalah nasi ramas khas nagari Kapau, Tilatang Kamang, Agam. Nasi Kapau terdiri dari nasi, sambal, dan lauk pauk khas Kapau, gulai sayur nangka (cubadak), gulai tunjang (urat kaki kerbau atau sapi), gulai cangcang (tulang dan daging kerbau), gulai babek (babat) atau paruik kabau. Nasi kapau standar selalu dilengkapi gulai nangka, ciri khas nasi kapau.

Gulai dicampur kacang panjang, kol, rebung, pakis, dan jengkol. Di samping gulai nangka, hampir seluruh lauk nasi kapau terdiri dari masakan daging-daging. Gulai usus (gulai tambunsu) campuran telur ayam dan tahu yang dimasukkan ke usus sapi (karena usus kerbau lebih keras), gulai ikan, gulai tunjang, ayam panggang, teri balado, tongkol balado, dendeng balado, goreng belut, dan sambal lado hijau. Lauk nasi Kapau lainnya berupa ayam goreng, ayam goreng hijau gulai ayam, rendang ayam, rendang daging. Beras nasi kapau harus bermutu tinggi.
Nasi Kapau

Di sini pedagang nasi kapau ibarat Ratu, mareka punya singgasana tersendiri dibalik panci-panci besar yang berisi masakannya. Pedangang nasi kapau melayani pelanggan dengan tongkat panjangnya (sanduak) untuk menjangkau makanan. Unik dan inilah yang menjadi ciri khas penyajian nasi kapau. :)
Share on :

0 komentar:

Posting Komentar